M Luthfi Andika - detikOto
"Ah kalau gue pikir ini terlalu panjang jadi enggak efisien, praktis apalagi ada teman yang pakai ternyata tidak muat buat ruang pelat nomor di mobil. Jadi harus ditekuk," tutur seorang pembaca detikOto, Senin (9/5/2011).
Menurutnya perubahan desain ini tidak memakai pertimbangan desain ruang di kendaraan. "Jadi asal aja, apalagi kalau cuma buat identitas kendaraan ya udah pakai nomor saja tidak usah pakai bulan segala. Kalau perlu tidak ada tahun di pelat. Yang ada tahun di STNK saja lagian polisi tidak lihat tahun di pelat karena terlalu kecil, jadi nomor bisa besar tapi ukuran pelat yang lama," sarannya.
Pengguna kendaraan lain, Granito (21) mengaku bermasalah dengan pelat nomor baru.
"Menurut gue sih merugikan juga, tetapi mau bagaimana lagi. Ya sudah tidak apa-apa juga sih, lama-lama tempat atau dudukan pelat nomor juga ikut berubah sendiri," ujarnya ketika ditemui detikOto.
Desain pelat nomor menurutnya sekarang lebih bagus. "Walaupun agak aneh sih, karena ini kan baru, mungkin masih adaptasi kali ya," ujarnya.
Bagaimana desain baru pelat nomor menurut Anda? [Sumber : detikoto.com] (ddn/ddn)